Skip to main content

Posts

Showing posts with the label lirik album TRUE

Lirik Lagu L'Arc en Ciel Dearest Love (Album TRUE) & Terjemahan Bahasa Indonesia

  Lirik lagu L'Arc en Ciel Dearest Love terdapat di album keempat mereka, TRUE (1996). Lagu yang digarap musiknya oleh tetsu dan lirik oleh hyde ini menjadi track terakhir alias ke-10 dari album TRUE yang memang memuat 10 tracks. Lagu Dearest Love adalah lagu dengan durasi terpanjang dalam album TRUE, selama 6:47 menit, mengikuti jejak lagu White Feathers (TIERRA) dan Shizuka no Umid de (HEAVENLY). Lirik lagu Dearest Love sudah bisa ditebak dari nuansa lagunya yang syahdu, pasti mengisahkan patah hati (lagi). Iya, memang hyde sangat andal dalam melukiskan perasaan hancur-lebur dalam bahasa yang memikat hati. Aku lirik dalam lagu ini, tidak bisa membedakan percintaannya, kekasihnya, apakah serupa nyata atau khayal. Semakin ia dekat dengan kekasih, semakin pula perasaan itu remuk-redam. Dalam dua reffrain , tergambarlah rasa tersebut: "Oh mengapa semakin hatiku berdegup, justru diriku semakin putus asa? Mengapa semakin engkau kupercaya, semakin kau menjauh?". Judul dal...

Lirik Lagu L'Arc en Ciel I Wish (Album TRUE) & Terjemahan Bahasa Indonesia

Lirik lagu L'Arc en Ciel I Wish terdapat di album keempat mereka, TRUE (1996). Lagu yang digarap musiknya oleh tetsu dan lirik oleh hyde ini menjadi track kesembilan dari album TRUE yang memuat 10 tracks. Lagu ini mendapatkan perilisan yang istimewa. Mengingat TRUE diluncurkan pada 12 Desember 1996, dua minggu sebelum Natal tahun tersebut, I Wish menjadi lagu Natal pertama dari L'Arc en Ciel untuk para penggemar mereka. Lirik lagu I Wish mengisahkan ajakan khas bergembira pada malam Natal, oleh aku lirik. Ia memberi semangat untuk engkau lirik, yang tengah bersedih dalam kesendirian, yang mendekap lutut di rumah, sementara langit malam tengah ditumpahi keceriaa n. Daripada bersedih, aku lirik mengajak engkau lirik untuk membuka jendela dan melihat keajaiban malam Natal, keberkahan dari langit, malaikat bersayap putih yang akan menghiburnya. Judul dalam Lirik I Wish Laruku diambil dari penggalan lirik bahasa Inggris dalam lagu tersebut, //ring bell through the window / I...

Lirik Lagu L'Arc en Ciel Lies And Truth (Album TRUE) & Terjemahan Bahasa Indonesia

  Lirik lagu L'Arc en Ciel Lies And Truth terdapat di album keempat mereka, TRUE (1996). Lagu yang digarap musiknya oleh ken dan lirik oleh hyde ini menjadi track ketujuh dari album TRUE yang memuat 10 tracks. Lagu ini juga dirilis sebagai single pada 21 November 1996, single ketiga untuk album TRUE, sekaligus single terakhir album jutaan kopi tersebut. Lirik lagu Lies And Truth sesuai dengan judulnya, mengisahkan aku lirik yang terjebak menebak-nebak antara kebohongan (dusta) atau kenyataan yang sedang digenggam sang kekasih di hadapannya. Sebuah perasaan ironis di bagian reffrain menggambarkan hal ini. Meski sang kekasih ada di hadapan aku lirik, ia tak bisa melihatnya. Menyeru nama berulang kali s ekalipun tak menolong. Penderitaan ini bagaikan tersesat dalam kegelapan malam, tak bisa melihat jalan keluar, hanya terjebak dan terus terjebak. Lirik Lies And Truth Laruku ini berciri sama dengan kebanyakan lirik di album TRUE yang simpel, tetapi penuh dengan metafora. Seperti ha...

Lirik Lagu L'Arc en Ciel Kaze ni Kienaide (Album TRUE) & Terjemahan Bahasa Indonesia

Lirik lagu L'Arc en Ciel Kaze ni Kienaide terdapat di album keempat mereka, TRUE (1996). Lagu yang digarap musiknya oleh ken dan lirik oleh hyde ini menjadi track kedelapan dari album TRUE yang memuat 10 tracks. Lagu Kaze ni Kienaide ini juga dirilis sebagai single pada 8 Juli 1996, single pertama untuk album TRUE, yang disusul dengan single Flower dan Lies and Truth. Lirik lagu Kaze ni Kienaide menjadi satu-satunya lagu di album TRUE yang memakai judul bahasa Jepang, alih-alih Inggris. 風にきえないで dapat diartikan dalam basah Indonesia, "Jangan Lenyap dalam (Embusan) Angin". Kisahnya sangat manis, aku lirik datang menemui kekasihnya yang masih terlelap. Ia berulang kali mengetuk pintu hati sang kekasih, yang masih terlelap dalam tidurnya. Aku lirik pun berandai-andai, jika ia bisa membawa kekasihnya itu kemana pun pergi. Seperti dalam lirik-lirik lagu romantis lain khas hyde, Lirik Kaze ni Kienaide Laruku ini bercampur antara bahagia dan sedih. Di satu sisi aku liri...

Lirik Lagu L'Arc en Ciel The Fourth Avenue Cafe (Album TRUE) & Terjemahan Bahasa Indonesia

  Lirik lagu L'Arc en Ciel The Fourth Avenue Cafe terdapat di album ketiga mereka di major label, TRUE (1996). Lagu yang digarap musiknya oleh ken dan lirik oleh hyde ini menjadi track keenam dari album TRUE yang memuat 10 tracks. Lagu ini menjadi salah satu yang fenomenal dari album tersebut, karena menjadi ending theme anime paling laris saat itu, Samurai X, adaptasi manga Rurouni Kenshin. Lirik lagu The Fourth Avenue Cafe menjadi salah satu terobosan hyde dalam menuliskan tema lagu. Kali ini, ia mengisahkan kegundahan hati aku lirik di sebuah kafe. Dahulu, ia bersama sang kekasih, dan kini kursi di sebelahnya kosong. Kenangan tentang sang kekasih dan kisah cinta yang penuh patah hati, memang dilepas sang aku, dengan mengucap, "Selamat tinggal kekasih, kau yang pernah memberikan cinta". Tapi di sisi lain, ketika ia melihat kembali deretan rumah di sepanjang jalan yang penuh memori, ada desah kecewa yang tertumpah. Lirik The Fourth Avenue Cafe Laruku yang romantis seka...

Lirik Lagu L'Arc en Ciel Good Morning Hide (Album TRUE) & Terjemahan Bahasa Indonesia

  Lirik lagu L'Arc en Ciel Good Morning Hide terdapat di album keempat mereka, TRUE (1996). Lagu yang digarap musiknya oleh hyde dan liriknya oleh sakura ini menjadi track kelima dari album TRUE yang memuat 10 tracks. Lagu ini sepenuhnya berlirik Inggris, meskipun bukan berarti kita dengan mudah dapat memaknainya. Lebih tepatnya liriknya Engrish (istilah Jepang meng-Inggris), dan pengucapan Hyde yang kurang pas membuat lagu ini mungkin akan membuat para penggemar yang terbiasa dengan bahasa Inggris agak bingung hyde berbicara tentang apa. Lirik lagu Good Morning Hide menjadi satu-satunya lagu berbahasa Inggris sepenuhnya, di album TRUE. Lagu ini juga merupakan lagu Laruku pertama dengan lirik Inggris secara keseluruhan. Biasanya, L'Arc en Ciel cuma menyelipkan kalimat berbahasa Inggris sebaris atau dua baris saja. Namun, bukan berarti lagu tersebut mudah dipahami. Ada beberapa tebakan, jika Hide yang dimaksud di sini adalah nama asli Hyde, Hideto Takarai. Kebetulan lagunya di...

Lirik Lagu L'Arc en Ciel Round and Round (Album TRUE) & Terjemahan Bahasa Indonesia

  Lirik lagu L'Arc en Ciel Round and Round terdapat di album ketiga mereka di major label, TRUE (1996). Lagu yang digarap musik dan liriknya oleh hyde ini bernuansa upbeat dan menjadi track ketiga dari album TRUE yang memuat 10 tracks. Lagu ini kelak dibawakan ulang oleh P'Unk en Ciel, alter ego Laruku, dengan judul Round And Round 2005 sebagai c/w single Killing Me. Lirik lagu Round And Round bisa jadi semacam kelanjutan dari lagu And She Said dalam album HEAVENLY, dengan musik dan lirik yang mirip. Kisah dalam lagu ini adalah, aku lirik yang melihat dunianya selama ini berputar-putar dengan hebat. Namun ia mengisahkannya dengan cukup unik, karena ada frasa merry go round yang pada satu sisi bermakna koidi putar, tetapi di sisi lain juga bermakna pusing tujuh keliling. Dan dua makna ini digabungkan sekaligus dalam lirik yang agak komedik, tapi juga berbumbu cinta dan patah hati. Lirik Round And Round Laruku , jika dilihat dari posisinya di album TRUE, menjadi salah satu dar...

Lirik Lagu L'Arc en Ciel Caress of Venus (Album TRUE) & Terjemahan Bahasa Indonesia

  Lirik lagu L'Arc en Ciel Caress of Venus terdapat di album ketiga mereka, TRUE (1996). Lagu yang digarap musiknya oleh ken dan lirik oleh hyde ini menjadi track kedua dari album TRUE yang memuat 10 tracks. Lagu ini bertalian erat dengan track pertama di album yang mengisahkan perpisahan, Farewell. 'Intro' Caress of Venus dimasukkan dalam Farewell. Lirik lagu Caress of Venus kontras dengan Farewell yang mengisahkan patah hati. Sebaliknya, sesuai dengan judulnya yang bisa dimaknai sebagai 'sentuhan kecantikan sejati', lagu ini adalah satu dari sedikit lagu Laruku yang tidak bertemakan patah hati. Aku lirik dikisahkan terpesona dengan kekasihnya yang bagai Dewi Venus, berkulit seputih salju, berambut panjang yang tergerai oleh embusan angin. Aku lirik pun bersumpah akan memberikan segalanya untuk 'Si Venus', sang kekasih. Lirik Caress of Venus Laruku ini 'searah' dengan lirik-lirik lain di album TRUE, yang lebih simpel tetapi menyentuh dibandingkan...

Lirik Lagu L'Arc en Ciel Album TRUE & Terjemahan Bahasa Indonesia

Lirik lagu L'Arc en Ciel album TRUE yang dirilis pada 1996 kerap disebut-sebut sebagai album 'pertama' yang mengerek kesuksesan Laruku tinggi-tinggi. Bukan tanpa alasan, karena album TRUE yang merupakan album ketiga L'Arc en Ciel di major label, sukses meraup peringkat pertama Oricon Chart kategori album. Hal ini belum pernah terjadi di album-album sebelumnya. Album TRUE yang dirilis pada 12 Desember 1996 ini memiliki 10 tracks, mengikuti format di album DUNE, TIERRA, dan HEAVENLY. Lirik lagu Laruku TRUE memang tidak langsung memuncaki Oricon Chart di minggu pertamanya. Tapi di minggu kedua, album ini melesat. Terjual sebanyak 262.830 kopi di pekan perdana, TRUE secara total mampu menembus angka 1.428.300 kopi. Lagi-lagi, ini adalah sejarah pertama kalinya album L'Arc en Ciel bisa terjual lebih dari sejuta kopi. Lirik L'Arc en Ciel TRUE yang terdiri dari 10 tracks, sembilan tracks di antaranya berjudul bahasa Inggris. Hanya satu yang berbahasa Jepang, yaitu K...