Lirik Lagu Hyde VAMPS Sweet Dreams tercantum dalam album solo project perdana HYDE bersama KAZ, dalam duo VAMPS. Album ini bertajuk selftitled, VAMPS, dan dirilis pada 10 Juni 2009. Lagu Sweet Dreams menjadi track ke-11 dari 13 tracks di album yang aliran musiknya hard rock dan alternative rock ini. Sweet Dreams menjadi lagu paling lembut di album tersebut, dan liriknya manis, kontras dengan Evanescent yang getir. Lirik lagu Sweet Dreams VAMPS ini, sesuai judulnya yang berarti 'Mimpi Indah', mengisahkan aku lirik yang terpisah jauh dari sang kekasih. Ia mendatangi kota demi kota, tetapi kenangan tentang sang kekasih selalu muncul. Ketika tiba saatnya tidur, masih saja aku lirik memikirkan kekasihnya, berharap suatu saat nanti ia pulang dan tak membiarkan sang kekasih pergi kemanapun. Kontras dibandingkan dengan lagu-lagu lain di album VAMPS, kali ini, HYDE menampilkan keahliannya membuat lirik romantis khas Laruku. Lagu Sweet Dreams VAMPS ini, menjadi lagu yang dibuat...