Skip to main content

Posts

Showing posts from May, 2016

Lirik Lagu HYDE Vamps Sweet Dreams (Album VAMPS) & Terjemahan Bahasa Indonesia

Lirik Lagu Hyde VAMPS Sweet Dreams tercantum dalam album solo project perdana HYDE bersama KAZ, dalam duo VAMPS. Album ini bertajuk selftitled, VAMPS, dan dirilis pada 10 Juni 2009. Lagu Sweet Dreams menjadi track ke-11 dari 13 tracks di album yang aliran musiknya hard rock dan alternative rock ini. Sweet Dreams menjadi lagu paling lembut di album tersebut, dan liriknya manis, kontras dengan Evanescent yang getir. Lirik lagu Sweet Dreams VAMPS ini, sesuai judulnya yang berarti 'Mimpi Indah', mengisahkan aku lirik yang terpisah jauh dari sang kekasih. Ia mendatangi kota demi kota, tetapi kenangan tentang sang kekasih selalu muncul. Ketika tiba saatnya tidur, masih saja aku lirik memikirkan kekasihnya, berharap suatu saat nanti ia pulang dan tak membiarkan sang kekasih pergi kemanapun. Kontras dibandingkan dengan lagu-lagu lain di album VAMPS, kali ini, HYDE menampilkan keahliannya membuat lirik romantis khas Laruku. Lagu Sweet Dreams VAMPS ini, menjadi lagu yang dibuat...

Lirik Lagu L'Arc en Ciel HYDE Angel's Tale (Album Roentgen) & Terjemahan Bahasa Indonesia

Lirik Lagu L'Arc en Ciel Hyde  Angel's Tale tercantum dalam album solo project pertama HYDE bertajuk ROENTGEN (2002). Lagu ini menjadi track kedelapan dari 10 tracks di album yang aliran musiknya lembut, dan sangat kontras dibandingkan dengan album-album solo HYDE berikutnya, baik itu 666 maupun FAITH. Angel's Tale menjadi single kedua HYDE dalam proyek solonya, ketika ia menggunakan nama panggung HYDE (huruf besar semua) alih-alih hyde. Lirik lagu  Angel's Tale HYDE memiliki dua versi, yaitu versi bahasa Jepang dan versi bahasa Inggris . Ketika dirilis sebagai single pada 12 Desember 2001, dalam single tersebut tercantum dua track, Angel's Tale dan  Angel's Tale -english ensemble-. Kemudian, ketika album ROENTGEN dirilis, ' Angel's Tale' (tanpa english ensemble) masuk dalam track ketiga. Sementara, album ROENTGEN yang dirilis secara internasional pada 4 Juli 2002, ditambah dengan tiga lagu tambahan dari single yang sudah dirilis (versi...

Lirik Lagu L'Arc en Ciel HYDE New Days Dawn (Album Roentgen) & Terjemahan Bahasa Indonesia

 Lirik Lagu L'Arc en Ciel Hyde New Days Dawn tercantum dalam album solo project pertama HYDE bertajuk ROENTGEN (2002). Lagu ini menjadi track ketujuh dari 10 tracks di album yang aliran musiknya lembut, dan sangat kontras dibandingkan dengan album-album solo HYDE berikutnya, baik itu 666 maupun FAITH. Lirik lagu New Days Dawn HYDE seluruhnya ditulis dalam bahasa Inggris , seperti halnya lirik untuk Unexpected (track pertama) dan  The Cape of The Storms (track kesembilan). Dibandingkan dengan lagu-lagu lain, lirik New Days Dawn sudah mengarah pada kritikan HYDE pada konsep Tuhan dan agama, meskipun dibawakan dengan lagu yang lembut, berbeda misalnya dengan It's Sad. Lirik New Days Dawn ini mengemukakan pertanyaan utama aku lirik, 'Apakah manusia benar-benar tahu kebenaran?'. Definisi kebenaran seharusnya hanya memiliki satu wajah, sebagai bentuk mutlak. Namun manusia tidak pernah bisa menjangkaunya bahkan melalui kematian. Pasalnya, mungkin saja, kebenaran mutlak ...

Lirik Lagu L'Arc en Ciel HYDE Shallow Sleep (Album Roentgen) & Terjemahan Bahasa Indonesia

  Lirik Lagu L'Arc en Ciel Hyde Shallow Sleep tercantum dalam album solo project pertama HYDE bertajuk ROENTGEN (2002). Lagu ini menjadi track keenam dari 10 tracks di album yang aliran musiknya lembut, dan sangat kontras dibandingkan dengan album-album solo HYDE berikutnya, baik itu 666 maupun FAITH. Shallow Sleep menjadi single ketiga HYDE dalam proyek solonya, ketika ia menggunakan nama panggung HYDE (huruf besar semua) alih-alih hyde. Lirik lagu Shallow Sleep HYDE memiliki dua versi, yaitu versi bahasa Jepang dan versi bahasa Inggris . Ketika dirilis sebagai single pada 27 Februari 2002, dalam single tersebut tercantum dua track, Shallow Sleep dan Shallow Sleep -english ensemble-. Kemudian, ketika album ROENTGEN dirilis, 'Shallow Sleep' (tanpa english ensemble) masuk dalam track ketiga. Sementara, album ROENTGEN yang dirilis secara internasional pada 4 Juli 2002, ditambah dengan tiga lagu tambahan dari single yang sudah dirilis (versi english ensemble dari ...

Lirik Lagu HYDE Vamps Vampire Depression (Album VAMPS) & Terjemahan Bahasa Indonesia

Lirik Lagu Hyde VAMPS Vampire Depression tercantum dalam album solo project perdana HYDE bersama KAZ, dalam duo VAMPS. Album ini bertajuk selftitled, VAMPS, dan dirilis pada 10 Juni 2009. Lagu Vampire Depression menjadi track keenam dari 13 tracks di album yang aliran musiknya hard rock dan alternative rock ini. Lirik lagu Vampire Depression VAMPS ini, sesuai judulnya mengisahkan kegundahan hebat sang vampir, sosok yang digambarkan HYDE dalam duo Vamps. Sang vampir ini sudah berkelana ribuan tahun dalam keabadian meliaht tingkah manusia, dan memandang jijik kepada mereka. Sang vampir adalah makhluk yang tak bisa melihat terang, terbakar kala melihat matahari. Kali ini, HYDE mengungkap betapa ironisnya klaim manusia tentang vampir dibandingkan perilaku manusai itu sendiri. Lirik Vampire Depression VAMPS ini, mempertanyakan konsep iblis yang diusung umat manusia. Mereka menuduh vampir yang haus darah adalah bibit kejahatan. Namun bagaimana pun, vampir lebih manusiawi, karena i...

Lirik Lagu HYDE Vamps Redrum (Album VAMPS) & Terjemahan Bahasa Indonesia

  Lirik Lagu Hyde VAMPS Redrum tercantum dalam album solo project perdana HYDE bersama KAZ, dalam duo VAMPS. Album ini bertajuk selftitled, VAMPS, dan dirilis pada 10 Juni 2009. Lagu Redrum menjadi track ketujuh dari 13 tracks di album yang aliran musiknya hard rock dan alternative rock ini. Redrum sendiri dapat dipahami jika kita membacanya secara terbalik, menjadi kata Murder (Pembunuh). Lirik lagu Redrum VAMPS ini, sesuai judulnya yang berarti Pembunuh, menyuarakan kegeraman aku lirik terhadap umat manusia dan Tuhan, jika Ia menciptakan manusia. Lagu ini adalah versi lain dari protes HYDE yang tercantum di album FAITH. Kali ini, HYDE menanggalkan 'jubah' kritikan dari sudut pandang umat beragama, atau sosok ateis yang tak percaya Tuhan/agama, tetapi dari sudut pandang 'umum', atau mungkin sudut pandang vampir terhadap umat manusia. Lirik Redrum VAMPS ini, mempertanyakan konsep keadilan yang konon jadi wewenang Tuhan. Dia berfirman agar umat manusia tidak b...

Lirik Lagu L'Arc en Ciel HYDE The Cape of The Storms (Album Roentgen) & Terjemahan Bahasa Indonesia

Lirik Lagu L'Arc en Ciel Hyde The Cape of The Storms , tercantum dalam album solo project pertama HYDE bertajuk ROENTGEN (2002). Lagu ini menjadi track kesembilan dari 10 tracks di album yang aliran musiknya lembut, dan sangat kontras dibandingkan dengan album-album solo HYDE berikutnya, baik itu 666 maupun FAITH. Lirik The Cape of The Storms HYDE ini seluruhnya menggunakan lirik dengan konten berbahasa Inggris , yang ditemui di kebanyakan lagu lain di album ROENTGEN. The Cape of The Storms mengisahkan aku lirik yang mengibaratkan dirinya sebagai kapal yang hilang kendali. Meskipun ia memiliki harta karun berharga, semua itu tidak berarti lagi karena ia tersesat. Di tanjung penuh badai, ia hanya bisa menjerit dan terus menjerit, mempertanyakan kemana cinta yang dicarinya, lenyap tak berbekas. Berikut ini lirik lagu The Cape of The Storms , dan terjemahannya dalam bahasa Indonesia. THE CAPE OF THE STORMS lirik: HYDE/ lagu: HYDE  So where do I sail A ship losing control My cri...

Lirik Lagu HYDE Vamps Piano Duet (Album Beast) & Terjemahan Bahasa Indonesia

  Lirik Lagu Hyde VAMPS Piano Duet tercantum dalam album solo project kedua HYDE bersama KAZ, dalam duo VAMPS. Album kedua ini bertajuk Beast, dan dirilis pada 28 Juli 2010. Lagu Piano Duet menjadi track kesembilan dari 13 tracks di album yang aliran musiknya hard rock dan alternative rock ini. Piano Duet yang berdurasi 4:34 menit ini adalah lagu paling lembut di album tersebut. Lirik lagu Piano Duet VAMPS ini, sesuai judulnya, mengisahkan sosok aku yang terdiam di sebuah ruangan tempatnya biasa bermain piano, berduet dengan sang kekasih. Ia yang memainkan piano, dan sang kekasih yang berdendang. Namun, kini ruangan itu telah kosong. Kekasihnya telah meninggal. Saat menyentuhkan kembali jemarinya ke piano, aku lirik baru menyadari, betapa besarnya cinta sang kekasih untuknya. Meskipun demikian, segalanya sudah serba terlambat. Aku lirik tak bisa membalas perasaan cinta itu lagi. Semua kalimatnya tak bisa menyentuh surga. Ia bahkan tetap tak bisa mengatakan ucapan cinta. Ta...

Lirik L'Arc en Ciel As One (Album AWAKE) & Terjemahan Bahasa Indonesia

Lirik lagu L'Arc en Ciel As One terdapat di album kedelapan Laruku di major label, AWAKE (2005). Lagu yang digarap musik dan liriknya oleh hyde ini menjadi track keenam dari album AWAKE yang mencantumkan 12 tracks. Lagu As One menjadi lagu keenam yang 'disumbangkan' oleh hyde untuk album ini, termasuk dalam lagu paling upbeat. Lirik lagu As One Laruku   mengikuti tema umum semangat anti perang dalam album AWAKE seperti lagu Trust, Lost Heaven, atau Hoshizora . Dalam hal ini aku lirik mempertanyakan status umat manusia, yang seakan memiliki hasrat menghancurkan segala dalam DNA kita. Sejarah terus berulang, tetapi kesalahan manusia untuk saling membunuh terus terjadi. Bahkan kemajuan teknologi tidak membantu apa pun, justru menciptakan senjata pemusnah massal yang makin merusak. Yang menarik, lirik As One ini sekilas memang mengingatkan kita pada kritikan HYDE dalam album solo project ketiganya, FAITH. Perbedaannya, di proyek solonya, HYDE menyerang institusi agama ...

Lirik L'Arc en Ciel Trust (Album AWAKE) & Terjemahan Bahasa Indonesia

Lirik lagu L'Arc en Ciel Trust terdapat di album kedelapan Laruku di major label, AWAKE (2005). Lagu yang digarap musiknya oleh tetsu dan liriknya oleh hyde ini menjadi track keempat dari album AWAKE yang mencantumkan 12 tracks. Lagu Trust ini mengikuti tema umum semangat anti perang dalam album AWAKE seperti lagu As One, Lost Heaven, atau Hoshizora. Lirik lagu Trust Laruku mengisahkan sosok aku lirik yang tiba di depan tepian air dalam kondisi kelelahan akibat perang. Di sanalah ia mendengar suara yang memanggil-manggil dirinya. Aku lirik melihat cahaya terang sebagai penyerunya tadi. Setelah segala macam kelicikan dunia, kejahatan perang, dan berbagai penderitaan, aku lirik gamang. Bisakah ia percaya dengan cahaya dan suara itu?  Lebih jauh lagi, apakah di masa yang akan datang, kebahagiaan tanpa perang terwujud? Apakah dunia damai yang saat ini cuma mimpi, nyata adanya? Untuk penerjemahan come into the light, atau datanglah ke dalam cahaya, saya lebih suka menggunakan kali...

Lirik Lagu L'Arc en Ciel Natsu no Yuutsu (Album HEAVENLY) & Terjemahan Bahasa Indonesia

Lirik lagu L'Arc en Ciel Natsu no Yuutsu (album version)   terserak dalam album major label kedua Laruku, HEAVENLY (1995). Natsu no Yuutsu diciptakan musiknya oleh ken dan liriknya oleh Hyde. Lagu ini menjadi track ketujuh dari 10 tracks dalam album Heavenly, dan merupakan versi yang berbeda dengan versi singlenya yang diberi judul 'Natsu no Yuutsu ~time to say goodbye~'. Lirik lagu Natsu no Yuutsu Laruku album version ini, muncul lebih awal daripada versi singlenya. Natsu no Yuutsu ( 夏の憂鬱 ) sendiri berarti Kemurungan/ Kegundahan Musim Panas. Jika versi single konsepnya adalah full band, maka versi album adalah bentuk akustik. Selain itu ada beberapa perubahan pada bagian lirik, dalam versi single bentuknya 'lebih lengkap, dan dimulai dari bagian reffrain. Lirik Natsu no Yuutsu L'Arc en Ciel mengisahkan sosok aku lirik yang termangu, gundah gulana ketika musim panas menyergap. Musim panas yang biasanya ditandai keriangan dan cinta, dilaluinya dengan ...

Lirik Lagu L'Arc en Ciel Natsu no Yuutsu -Time To Say Goodbye- & Terjemahan Bahasa Indonesia

Lirik lagu L'Arc en Ciel Natsu no Yuutsu ~time to say goodbye~ dirilis sebagai single pada 20 Oktober 1995. Lagu ini tidak tercantum dalam album apa pun, merupakan versi yang berbeda dari Natsu no Yuutsu (album version) di album HEAVENLY . Sebagai c/w single ini, terdapat lagu Anata no Tame ni. Kedua lagu ini liriknya sama-sama dibuat oleh hyde, sementara lagunya disusun oleh ken. Lirik lagu Natsu no Yuutsu Laruku single version ini, memang dirilis lebih belakangan dari versi albumnya. Natsu no Yuutsu sendiri berarti Kemurungan/ Kegundahan Musim Panas. Jika versi album adalah versi akustik, maka lagu ini dalam versi single, dimainkan dalam konsep full band. Natsu no Yuutsu menjadi single pertama L'Arc en Ciel yang berbahasa Jepang, sebelumnya ada Blurry Eyes dan Vivid Colors . Lirik Natsu no Yuutsu L'Arc en Ciel mengisahkan sosok aku lirik yang termangu, gundah gulana ketika musim panas menyergap. Musim panas yang biasanya ditandai keriangan dan cinta, dilalui...

Lirik Lagu L'Arc en Ciel Coming Closer (Album SMILE) & Terjemahan Bahasa Indonesia

Lirik lagu L'Arc en Ciel Coming Closer terdapat dalam album kedelapan Laruku di major label, SMILE (2004). Lagu yang musiknya dibuat oleh ken dan liriknya disusun oleh hyde ini, menjadi track keenam dari 10 tracks yang terdapat dalam album SMILE . Coming Closer adalah lagu keempat yang dibuat ken untuk Laruku di album comeback mereka setelah vakum selama tiga tahun tersebut. Dibandingkan dengan lagu-lagu lain kecuali Spirit Dreams Inside, lirik lagu Coming Closer lebih banyak nuansa bahasa Engrishnya (Inggris-Jepang). Kisahnya tentang aku lirik yang terburu-buru untuk menyelamatkan engkau, yang sudah tiba takdirnya untuk hancur. Well ... sampai sekarang saya masih bingung siapa kau lirik yang dimaksud dalam lagu ini. Sepertinya bukan sekadar 'engkau biasa'. Lagu Laruku Coming Closer ini menjadi lagu kedua dengan durasi terlama (5:14 menit), hanya kalah dari Hitomi no Jyuunin, single ketiga L'Arc~en~Ciel untuk album SMILE (5:55 menit). Berikut ini lirik Coming Clo...

Lirik Lagu L'Arc en Ciel Revelation (Album SMILE) & Terjemahan Bahasa Indonesia

 Lirik lagu L'Arc en Ciel  Revelation terdapat dalam album kedelapan Laruku di major label, SMILE (2004). Lagu yang musiknya dibuat oleh yukihiro dan liriknya disusun oleh hyde ini, menjadi track kedelapan dari 10 tracks yang terdapat dalam album SMILE . Revelation menjadi lagu penting yang kelak menjadi titik awal arah Laruku untuk menyuarakan semangat anti perang di album-album berikutnya seperti AWAKE dan KISS. Lirik lagu Revelation boleh dikatakan, mengingatkan kita pada lirik-lirik lagu Laruku di masa lalu yang menyinggung agama. Revelation sendiri mengisahkan Anti Kristus (dalam Islam Dajjal) sesuai dalam tradisi Kristiani. Yaitu, merujuk pada Wahyu 13:1, “Lalu aku melihat seekor binatang keluar dari dalam laut, bertanduk sepuluh dan berkepala tujuh; di atas tanduk-tanduknya terdapat sepuluh mahkota dan pada kepalanya tertulis nama-nama hujat.” Anti Kristus ini berkuasa di muka bumi selama 42 bulan, yang bagaikan abadi, merujuk pada Wahyu 13:5, ”Kepadanya diberi...

Lirik Lagu L'Arc en Ciel Feeling Fine (Album SMILE) & Terjemahan Bahasa Indonesia

Lirik lagu L'Arc en Ciel  Feeling Fine terdapat dalam album kedelapan Laruku di major label, SMILE (2004). Lagu yang musiknya dibuat oleh ken dan liriknya disusun oleh hyde ini, menjadi track keempat dari 10 tracks yang terdapat dalam album SMILE . Feeling Fine meskipun lagunya sangat ceria, ternyata mengisahkan cerita patah hati yang kontras, mengingatkan kita pada The Fourth Avenue Cafe di album TRUE (1996). Lirik lagu Feeling Fine jika dilihat dari judulnya yang berbahasa Inggris, Feeling Fine, dan musik yang ceria, bisa membuat kita mengira liriknya juga akan seriang musik tersebut. Tetapi ternyata tidak. Aku lirik dalam lagu ini, terjebak dalam kegalauan, hendak memutuskan sang kekasih atau tidak. Dalam malam-malam panjang kala ia tidak bisa terlelap, selalu muncul bayang-bayang sang kekasih, yang secara palsu mengucapkan "loving you made me happy everyday". Ia bahagia di satu sisi, tetapi juga menderita karena sadar, itu hanyalah bayangan, bukan sang kekasih y...

Lirik Lagu L'Arc en Ciel Eien (Album SMILE) & Terjemahan Bahasa Indonesia

Lirik lagu L'Arc en Ciel Eien terdapat dalam album kedelapan Laruku di major label, SMILE (2004). Lagu yang musiknya  dan liriknya disusun oleh hyde ini, menjadi track ketujuh dari 10 tracks yang terdapat dalam album SMILE . Eien menjadi salah satu dari dua lagu di album SMILE yang musiknya dibuat hyde, selain Spirit Dreams Inside. Lirik lagu Eien menjadi lagu kedua di album SMILE dengan judul bahasa Jepang. Eien, atau dalam aksara Jepang ditulis 永遠 , berarti Abadi/Keabadian/Kekal. Kisahnya adalah, sosok aku lirik yang berada dalam dunia metafora yang manis. Ia berada di tepi pantai, kakinya dihampiri dan dijauhi ombak. Lalu dari nun jauh sana, sebuah sampan kecil terombang-ambing samudra menuju kepadanya. Aku lirik bukanlah sosok yang puitis. Ia tidak bisa mengungkapkan perasaan cintanya dengan baik. Cinta itu tak keluar dalam ucapan. Tapi ia memastikan, cinta tadi akan selamanya kekal, sesuai judul lagu ini. Ada berbagai pendapat tentang lagu ini, salah satunya menyebut, ...

Lirik Lagu HYDE Vamps Evanescent (Album VAMPS) & Terjemahan Bahasa Indonesia

  Lirik Lagu Hyde VAMPS Evanescent tercantum dalam album solo project perdana HYDE bersama KAZ, dalam duo VAMPS. Album ini bertajuk selftitled, VAMPS, dan dirilis pada 10 Juni 2009. Lagu Evanescent menjadi track kelima dari 13 tracks di album yang aliran musiknya hard rock dan alternative rock ini. Sebelumnya Evanescent sudah dirilis sebagai single pada 13 Mei 2009. Lirik lagu Evanescent VAMPS ini, sesuai judulnya, mengisahkan sosok aku yang berada di dalam kehampaan, karena sang kekasih sudah menghilang lenyap. Pada satu sisi, setiap kali mengenang sang kekasih, yang ada hanyalah luka yang berkumandang. Tetapi, mimpi tentang sang kekasih tidak bisa berhenti sampai kapan pun. Jadilah aku lirik hanya bisa mengikuti sang waktu, menghadapi musim pans demi musim panas dengan kekosongan. Lirik Evanescent ini boleh dibilang sebagai single syahdu pertama yang dibuat oleh HYDE bersama VAMPS, karena dua single terdahulu, Love Addict dan I Gotta Kick Start Now mengisahkan keriangan, Ev...

Lirik Lagu L'Arc en Ciel Lover Boy (Album SMILE) & Terjemahan Bahasa Indonesia

Lirik lagu L'Arc en Ciel Lover Boy terdapat dalam album kedelapan Laruku di major label, SMILE (2004). Lagu yang musik dan liriknya disusun oleh ken ini, menjadi track ketiga dari 10 tracks yang terdapat dalam album SMILE . Lover Boy menjadi satu-satunya lagu dalam album tersebut, yang liriknya dibuat oleh tetsu. Selebihnya dibuat oleh hyde, kecuali Time Goes On oleh ken. Lirik lagu Lover Boy masih menampilkan ciri khas ken, yaitu lirik lagu yang hmmmm ... mesum. Sesuai dengan judulnya, Lover Boy, kisahnya adalah sosok petualang cinta yang ingin bercinta dengan  'malam ini' dengan kau lirik, ibaratnya dalam 'cinta satu malam'. Cinta yang dicari aku lirik, hanyalah sebatas pelampiasan nafsu. Bahkan ia tidak peduli apakah sang kekasih, kau lirik, membohonginya atau tidak. Yang penting percintaan mereka tuntas malam tersebut. Lirik Lover Boy Laruku ini menjadi lirik lagu L'Arc en Ciel pertama yang disusun oleh ken. Selama ini, ia hanya kedapatan membuat m...

Lirik Lagu L'Arc en Ciel Nexus 4 (Album BUTTERFLY) & Terjemahan Bahasa Indonesia

  Lirik lagu L'Arc en Ciel Nexus 4 terdapat di album keduabelas mereka, BUTTERFLY (2012). Lagu yang digarap musiknya oleh tetsu dan liriknya oleh hyde ini menjadi track kesepuluh dari album BUTTERFLY yang memuat 11 tracks. Lagu ini sebelumnya sudah dirilis sebagai single pada 27 Agustus 2008 bersama Shine dalam format double-a-side single, dan dengan demikian merupakan single perdana Laruku di album BUTTERFLY. Lirik lagu Nexus 4 adalah bentuk yang lebih jauh lagi dari pengembangan lirik hyde, bukan sebatas tema cinta dan perang semata. Jika Jiyuu e no Shoutai hanya mengisahkan cinta aku lirik yang terjebak dalam kemacetan lalu lintas, Nexus 4 menjadikan kemacetan lalu lintas tadi sebagai titik awal dari pesan L'Arc en Ciel terhadap generasi muda, yang disebut mereka sebagai 'virtual generation'. Dalam lirik Nexus 4 Laruku dikisahkan aku lirik yang menghadapi sekian kemajuan zaman. Di satu sisi, dunia mengalami kerusakan seperti kemacetan, kota yang kacau, dan...

Lirik L'Arc en Ciel My Dear (Album AWAKE) & Terjemahan Bahasa Indonesia

  Lirik lagu L'Arc en Ciel My Dear terdapat di album kedelapan Laruku di major label, AWAKE (2005). Lagu yang digarap musik dan liriknya oleh hyde ini menjadi track ketujuh dari album AWAKE yang mencantumkan 12 tracks. Lagu My Dear ini sebelumnya merupakan lagu yang dipersiapkan untuk solo project HYDE di album ROENTGEN, tetapi karena nuansanya mirip dengan nuansa album AWAKE, lagu ini dimasukkan ke dalam tracklist album tersebut. Berbeda lagu-lagu lain di album AWAKE seperti As One, Lost Heaven, atau Trust yang bertemakan perang, lirik My Dear Laruku mengisahkan aku lirik yang mempertanyakan cinta sejati di dunia. Meskipun demikian, tetap ada benang merah antara lagu ini dengan tema utama album AWAKE. Bukankah perang juga menandakan, tidak adanya cinta sejati antar sesama umat manusia? Dalam lagu My Dear, aku lirik mengingatkan kekasihnya betapa palsunya dunia ini. Hendak dicari kemana pun, cinta sejati dan kepercayaan hakiki, tak pernah ada. Bahkan ketika seseorang sudah ...